brand_logo
Login
Kenapa Harus Segera Mengalokasikan Zakat dan Sedekah?
aksiberbagi
02-Nov-2021
Umum

Kenapa Harus Segera Mengalokasikan Zakat dan Sedekah?

Setiap kali gajian, persiapan terpenting yang harus dilakukan bukan membuat list belanja bulanan apalagi belanja barang-barang favorit. Tapi, yang terpenting adalah menyisihkan gaji untuk zakat dan sedekah. Mengapa zakat dan sedekah harus segera ditunaikan?

1. Zakat sudah mencapai nisab senilai 85 gram

Apabila harta yang tersimpan dan sudah mengendap selama setahun senilai harga emas 85 gram saat ini, maka diwajibkan untuk membayar zakat

2. Zakat mal yang wajib dibayarkan 2,5% dari pendapatan

Setelah harta yang dimiliki mencapai batas nisab, maka zakat yang harus dibayarkan adalah 2,5% dari gaji setiap bulan atau gaji dalam setahun

3. Agar tidak habis terpakai untuk keperluan lain sehingga melupakan zakat

Sebelum gaji turun, biasanya kita sudah membuat list belanja keperluan atau cicilan yang harus segera dibayar. Mungkin kita merasa gaji kita tidak cukup untuk memenuhi semua keperluan itu. Namun, dengan berzakat insyaaAllah harta kita suci dan berkah

4. Agar harta yang digunakan menjadi berkah

Rasulullah Saw bersabda:
"Bentengilah harta kalian dengan zakat, obatilah orang-orang yang sakit dari kalian dengan sedekah, siapkanlah doa untuk bala bencana." (Diriwayatkan Abu Dawud dalam bentuk mursal dari al-Hasan)

5. Zakat akan segera disalurkan untuk 8 golongan yang berhak menerima zakat

Diantaranya, orang fakir, orang miskin, amil (orang yang mengelola zakat), mualaf, hamba sahaya, orang yang berhutang, sabilillah (orang yang berjuang di jalan Allah), dan ibnu sabil (orang yang melakukan pekerjaan).

Ketika kita menyegerakan zakat dan sedekah, insyaAllah banyak sekali hikmah yang bisa diperoleh. Beberapa diantaranya, menghilangkan sifat kikir pemilik harta, membersihkan sifat iri dan dengki dari hati orang-orang miskin, menjadi jembatan antara yang kaya dengan yang miskin dalam suatu masyarakat, mengembangkan tanggung jawab sosial pada diri seseorang terutama yang mempunyai harta.

Semoga kita semua adalah orang-orang yang diringankan tangannya untuk memberi sedekah, memberi zakat, dan berbagi kepada sesame. Aamiin yaa rabbal ‘alamiin.

 

 

Bagikan Artikel:

beranda beranda Beranda chat chat infaqu donasi donasi sedekah kontak kontak Jejak Kebaikan donasi rutin donasi rutin Akun