25 Jan 2025
Yayasan Support Dakwah Center merupakan yayasan yang bergerak dalam bidang dakwah masyarakat. Sejak berdiri tahun 2018, banyak program yang telah dilakukan oleh Yayasan Support Dakwah Center. Program tersebut diantaranya adalah Tabligh Akbar, kajian rutin, santunan kepada para da’i /ustadz, dan kegiatan pembinaan untuk mualaf dan da’i.
Mensyiarkan agama Allah merupakan hal yang wajib dilakukan setiap muslim tanpa terkecuali. Dimana terdapat berbagai cara untuk melakukan syiar salah satunya melalui pengadaan kegiatan pembinaan da’i dan para mualaf.
Salah satunya yang menjadi sorotan adalah para mualaf. Mualaf merupakan orang-orang yang baru masuk dan mengenal Islam. Dimana mereka masih sangat membutuhkan pendampingan dan pengarahan agar lebih mendalami dan memahami agama islam dengan baik. Maka dari itu, perlu dibangun sekolah untuk para mualaf dan da’i untuk lebih memfokuskan pengajaran.
Demi memudahkan aktivitas dakwah kedepannya, Yayasan Support Dakwah Center akan membangun Gedung Pusat Dakwah 2 lantai. Lantai 1 akan digunakan untuk lobby utama dan pelayanan ZISWAF, kantor yayasan, ruang meeting, ruang kelas sekolah mualaf dan da’i, asrama pesantren, dan rumah asatidz. Sedangkan lantai 2 akan digunakan untuk perpustakaan, laboratorium IT, dan kamar singgah asatidz.
Saat ini, Gedung Pusat Dakwah masih dalam tahap pembangunan. Namun, lagi-lagi dana menjadi kendala untuk menyelesaikan pembangunan gedung. Maka dari itu, kami mengajak sahabat berbagi bergotong-royong berdonasi melalui aksiberbagi.com agar pembangunan Gedung Pusat Dakwah dapat segera terselesaikan dan bisa digunakan untuk memudahkan berbagai kegiatan syiar dakwah untuk masyarakat kedepan, baik dari segi ilmu, sosial, maupun keuangan.
Bersama aksiberbagi.com, mari wujudkan Sekolah Muallaf Pertama di Soloraya dengan cara:
1. Klik tombol “DONASI SEKARANG”
2. Masukkan nominal donasi,
3. Pilih metode pembayaran melalui rekening BSI/BCA/BRI/MANDIRI/BNI/PERMATA atau e-wallet Gopay/LinkAja/Ovo/Dana/Shopeepay/Jenius,
4. Tuliskan nama/hamba Allah dan doa terbaik sahabat berbagi,
5. Transfer donasi dan kode unik ke nomor rekening yang tertera,
6. Donasi sukses.
Aksiberbagi – Semangat Berbagi Kebaikan Indonesia
WA Center: 0857-2526-8775
Legalitas
Nama
Aksiberbagi.com
Nomor
628
Tanggal
21 September 2021
Nama Notaris
Fera Puspitasari, S.H, M.Kn
Legalitas
AHU-0031116.AH.01.12.Tahun 2021 Tanggal 29 September 2021
Alamat
Gg Waru No 47, Petoran, Kel Jebres, Kec Jebres, Kota Surakarta. 57126
Jl. Tirtosumirat II No 4, Kampung Bumi, Kec Laweyan, Kota Surakarta. 57149
Terima kasih karena sudah berbagi kebaikan hari ini melalui Askiberbagi.com. Banyak orang yang akan merasakan kebaikan dari donasi yang kamu bagikan. Terima kasih telah menjadi bagian dari #SahabatBerbagi.
Kamu telah menjadi bagian dari sekian banyak sahabat berbagi hari ini melalui Askiberbagi.com. Jangan lupa berbuat baik lagi esok hari.
Program terdanai
Orang baik bergabung