Legalitas Lembaga
Akta Notsris :
Nama: Yayasan Aksi Berbagi
Nomor: 771
Tanggal: 29 Juni 2020
Nama Notaris: Fera Puspitasari, S.H., M.Kn
Nomor Induk Berusaha (NIB):
1309230047886
Izin PUB
934/HUK-PS/2021
Izin DINSOS Kota Surakarta :
460/2306/ORSOS/2021
Pengesahan Menteri Kehakiman & HAM:
AHU-0031116.AH.01.12.Tahun 2021 Tanggal 29 September 2021
Alamat
Jl. Tentara Pelajar No 39, RT 005 RW 027, Guwosari, Kel Jebres, Kec Jebres, Kota Surakarta. 57126
Jl. Tirtosumirat II No 4, Kampung Bumi, Kec Laweyan, Kota Surakarta. 57149
Terima kasih karena sudah berbagi kebaikan hari ini melalui Askiberbagi.com. Banyak orang yang akan merasakan kebaikan dari donasi yang kamu bagikan. Terima kasih telah menjadi bagian dari #SahabatBerbagi.
Kamu telah menjadi bagian dari sekian banyak sahabat berbagi hari ini melalui Askiberbagi.com. Jangan lupa berbuat baik lagi esok hari.
Program terdanai
Orang baik bergabung
11 Nov 2024
Sejak tahun 2017, Pak Suhara bekerja sebagai pengurus salah satu rumah singgah milik seorang donatur di sekitar RSUP Hasan Sadikin Bandung. Namun pada tahun 2021, donatur itu mengambil alih bangunannya dan Pak Suhara diberhentikan dari pekerjaannya sebagai pengurus rumah singgah. Kini, rumah singgah tersebut dikelola secara pribadi oleh pemiliknya dan dijadikan rumah singgah berbayar bagi para pasien.
Karena rasa kepedulian Pak Suhara sangat tinggi terhadap pasien yang terlantar dan rasa ingin berbagi kepada sesama, akhirnya Pak Suhara berinisiatif mendirikan rumah singgah di bangunan rumah miliknya dari peninggalan orang tuanya.
Ketika pertama kali mendirikan Rumah Singgah, ternyata prosesnya tidak segampang membalikan telapak tangan. Banyak rintangan yang harus di hadapi oleh Pak Suhara, diantaranya banyak pro dan kontra yang terjadi di masyarakat sekitar rumah Pak Suhara. Sampai-sampai, ada masyarakat yang menyebut bahwa Rumah Singgah itu sebagai Rumah Penyakit. Sempat waktu itu akan ada demo dari masyarakat sekitar agar Pak Suhara tidak mendirikan rumah singgah dilingkungan tersebut.
Namun secara perlahan Pak Suhara memberikan pemahaman kepada masyarakat, hingga pada akhirnya masyarakat mulai paham atas pentingnya rumah singgah. Kini rumah singgah tersebut berdiri dengan nama “Rumah Singgah Pak Suhara” yang beralamat di Jl.Cibarengkok No.137, Sukabungah, Sukajadi, Kota Bandung dan pertama kali beroperasi di bulan Maret Tahun 2021. Rumah tua yang alakadarnya itu sedikit demi sedikit mulai dirubah dengan biaya sendiri tanpa bantuan siapapun hingga menjadi rumah singgah yang mempunyai fasilitas empat kamar sederhana, satu dapur, dan satu kamar mandi untuk para pasien yang menggunakan.
Sampai saat ini, sudah ada ratusan pasien yang tertolong dengan adanya Rumah Singgah Pak Suhara ini. Pasien yang tinggal di rumah singgah ini tidak dipungut biaya sepeserpun. Pak Suhara juga memberikan fasilitas listrik, air, dan beras gratis untuk para pasien, tapi untuk lauk pauknya pasien harus membeli sendiri.
Rumah Singgah Pak Suhara hanya mampu menampung 4 pasien saja Karena hanya ada 4 kamar, itupun hanya pasien yang memiliki penyakit tidak menular saja. Namun, fasilitas yang ada di rumah Pak Suhara sudah mulai banyak yang rusak diantaranya, Kasur lantai, selimut dan seluruh kursi roda pun sudah rusak, padahal kursi roda adalah salah satu fasilitas yang penting dan sangat dibutuhkan pasien untuk membantu perjalanan dari rumah singgah ke rumah sakit.
Dengan membeludaknya pasien yang datang ke rumah sakit, Pak Suhara berharap rumah singgahnya bisa menampung lebih banyak pasien yang membutuhkan serta dapat memberikan fasilitas yang memadai seperti kursi roda yang bagus, ruangan yang nyaman, dan makan pasien bisa terjamin.
Pak Suhara ingin memperluas rumah singgahnya dan membangun kamar-kamar untuk rumah singgah di atas rumahnya agar dapat menampung pasien-pasien yang membutuhkan tempat singgah lebih banyak lagi. Namun sampai saat ini Pak Suhara belum memiliki biaya untuk membangunnya. Selama ini biaya pengelolaan Rumah Singgah Pak Suhara bersumber dari uang pribadi dari hasil buka laundry di warung pinggir Rumah Singgah. Pendapatannya pun tidak lebih dari Rp. 70.000,- perhari. Dari dana tersebut Pak Suhara harus membagi 2, sebagian untuk rumah tangganya, sebagian lagi untuk rumah singgah.
Mendengar perjuangan dan semangat Pak Suhara menebar kebaikan demi mewujudkan impiannya memperluas kapasitas rumah singgah, Auliya Peduli bersama AksiBerbagi.com mengajak seluruh sahabat berbagi ikut berpartisipasi membangun rumah singgah dan perbaikan fasilitasnya dengan cara:
1. Klik tombol “DONASI SEKARANG”
2. Masukkan nominal donasi,
3. Pilih metode pembayaran melalui rekening BSI/BCA/BRI/MANDIRI/BNI/PERMATA atau e-wallet Gopay/LinkAja/Ovo/Dana/Shopeepay/Jenius,
4. Tuliskan nama/hamba Allah dan doa terbaik sahabat berbagi,
5. Transfer donasi dan kode unik ke nomor rekening yang tertera,
6. Donasi sukses.
Aksiberbagi – Semangat Berbagi Kebaikan Indonesia
WA Center: 0857-2526-8775
Belum ada fundraiser